Gambo Muba Gemerlap Dalam Kancah Wastra Nusantara Yang Mampu Menembus Pasar Dunia

No. -   Gambo,muba   Sabtu, 06 Maret 2021   580

Gambo Muba Gemerlap Dalam Kancah Wastra Nusantara Yang Mampu Menembus Pasar Dunia

Gambo Muba Gemerlap Dalam Kancah Wastra Nusantara Yang Mampu Menembus Pasar Dunia

Tenun jumputan khas Kabupaten Musi Banyuasin Gambo Muba saat ini memiliki tempat tersendiri dalam kancah kerajinan nusantara bahkan dunia. Keunikan yang terkandung dalam sebuah maha karya yang terlahir dari tangan-tangan terampil kaum perempuan Musi Banyuasin, menjadikan Gambo Muba mampu bersaing dengan beragam kerajinan tenun pendahulunya, seperti batik, songket dan tenun tajung.

Berkat kegigihan seorang pionir penggerak perempuan di Kabupaten Musi Banyuasin yaitu Ketua Dekranasda Muba Ibu Thia Yufada Dodi Reza, yang tak pernah berhenti dan terus berinovasi dalam mengembangkan produk unggulan kerajinan tenun Gambo Muba menjadikan Gambo Muba tidak saja berkilau di kancah wastra nusantara, tetapi juga menarik banyak peminat di manca negara.

Pesan dan filosofi yang diusung Gambo Muba adalah tenun rakyat yang ramah lingkungan, zero bahan kimia, menggunakan pewarna alam dari limbah yang semula tidak berguna serta mengangkat derajat kaum petani dan pengrajin gambir menjadikan Gambo Muba sebagai tenun Eco Fashion yang aman dipakai,  merupakan bagian penting dalam menjawab isu lingkungan dan pembedayaan ekonomi masyarakat terlebih di tengah deraan pandemi saat ini. Hal ini juga yang menjadi pembeda produk Gambo Muba dengan wastra-wastra nusantara lainnya.

Saat ini, Gambo Muba telah menjadi salah satu kerajinan tenun yang diperhitungkan dan mampu menembus pangsa pasar di setiap kalangan masyarakat.

Upaya Pemkab Musi Banyuasin di bawah kepemimpinan Bupati Musi Banyuasin DR. Dodi Reza Alex Noerdin dalam mendorong peningkatan produk Gambo Muba terus dilakukan, diantaranya melalui peningkatan kualitas produk melalui pelatihan terampil para pengrajin, memperluas diversifikasi motif tenun Gambo Muba melalui Lomba Desain Motif Gambo Muba, Promosi produk dalam berbagai event baik lokal, nasional dan internasional serta mendorong perluasan pasar melalui teknologi informasi dan membangun website, aplikasi E-Commerce dan membuka kerjasama dengan berbagai market place seperti Bukalapak, Lazada, Shopie dan lainnya.

Dan, salah satu event teranyar Gambo Muba adalah Gebyar Fashion Show Sewet Sriwijaya dalam rangka Rakernas dan Rakerda Dekranasda Provinsi Sumatera Selatan yang diselenggarakan pada tanggal 4 dan 5 Maret 2021 di Ballroom Hotel Aryaduta Palembang dan ditayangkan secara live melalui kanal youtube Dinas Kominfo Prov. Sumsel. Gambo Muba mampu memukau seluruh peserta Rakerda dengan tampilan busana unik, apik dan modern. Dalam event ini Gambo Muba bekerjasama dengan desainer Intan Songket yang merupakan salah satu desainer ternama di Sumsel.

Melalui event-event seperti ini Pemkab Muba akan terus berinovasi dalam meningkatkan kualitas produk gambo Muba dan sekaligus mendukung Kampanye Nasional Bangga Buatan Indonesia

Bangga Gambo Muba.


Berita Terkait
  Sambutan
Bismillahirrohmannirrohiim. Assalamu'alaikum Wr.Wb. Selamat datang di situs resmi Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Musi Banyuasin. Website Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Musi Banyuasin merupakan media resmi yang menyajikan berbagai informasi terkait dengan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Musi Banyuasin yang berbasis teknologi informasi. Dengan adanya website resmi ini, diharapkan masyarakat luas baik dalam Kabupaten maupun di luar Kabupaten Musi Banyuasin dapat mengakses setiap informasi dan data yang tersedia dengan mudah, cepat dan akurat. Selanjutnya, diharapkan juga dengan media ini maka pelayanan publik di bidang perdagangan dan perindustrian khususnya di Kabupaten Musi Banyuasin dapat ditingkatkan dan menjadi lebih baik serta terpercaya yang pada gilirannya akan mampu mendorong peningkatan dan capaian kinerja dinas. Saran dan masukan yang positif dan membangun sangat diharapkan guna meningkatkan penyajian informasi dan pelayanan lebih baik di masa yang akan datang. Semoga website ini dapat menjadi salah satu media untuk mewujudkan pelayanan yang prima, handal, dan terpercaya kepada masyarakat luas guna mendukung visi Muba Maju Berjaya Tahun 2022. Terima kasih. Wassalamu'alaikum. Wr. Wb.
Agenda DAGPERIN
  Tautan